Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini mencoba pulih dari penurunan hari sebelumnya. Jumat (4/8) pukul 9.19 WIB, IHSG menguat tipis 0,08% ke level 5.7785,42.
Kekuatan indeks sektoral sama besar dengan lima sektor naik dan lima sektor turun. Sektor industri dasar menopang kenaikan indeks dengan kenaikan 0,56%, diikuti oleh sektor konstruksi 0,41%, sektor perdagangan 0,39%, sektor pertambangan 0,22% dan sektor keuangan 0,21%.
Lima sektor yang masih tertahan di zona merah adalah sektor perkebunan yang turun 0,55%, sektor aneka industri 0,39%, sektor barang konsumer 0,29%, sektor manufaktur 0,12% dan sektor infrastruktur 0,10%.
Saham LQ45 dengan kenaikan tertinggi adalah saham PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) yang naik 2,23%, diikuti PT Sri Rejeki Isman 1,74%, dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) dengan kenaikan 1,39%.
Sedangkan top losers pagi ini adalah saham-saham PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) yang terkoreksi 2,46%, PT BPD Jawa Barat Tbk (BJBR) 1,90%, dan PT Global Mediacom Tbk (BMTR) dengan penurunan 0,98%.
Investor asing masih mencatat penjualan bersih Rp 33,35 miliar di seluruh pasar. Lagi-lagi, saham PT Astra International Tbk (ASII) menjadi salah satu saham dengan penjualan asing terbesar. Penjualan saham asing di ASII mencapai 36,5 miliar, diikuti PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 5,2 miliar, dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk TOWR) Rp 4,3 miliar.
Sedangkan pembelian bersih asing tercatat pada saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Kalbe Farma Tbk (KLBF), dan PT Matahari Department Store Tbk (LPPF).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News