kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Data ekonomi kuartal II tekan IHSG


Selasa, 04 Agustus 2015 / 20:18 WIB
Data ekonomi kuartal II tekan IHSG


Reporter: Widiyanto Purnomo | Editor: Adi Wikanto

JAKARTA. Data pertumbuhan ekonomi Indonesia kuartal II 2015 yang akan dirilis besok (Rabu 5/8) menyedot perhatian investor. Di tengah kondisi wait and see ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (Selasa 4/8) ditutup terkoreksi 0,40% ke level 4.781,08.

Lanjar Nafi Taulat, Analis Reliance Securities, mengatakan hari ini IHSG bergerak mixed meski pada penutupan akhirnya mendarat di zona negatif. Sektor saham pertambangan memimpin penguatan setelah datangnya sentiment positif dari China dan harga saham emiten sektor pertambangan yang sudah relatif terkoreksi sejak 2 bulan terakhir.

Mayoritas indeks saham terkoreksi kecuali indeks Shanghai yang rebound pasca pelemahan yang cukup dalam kemarin. Regulator di China memberlakukan batas ekuitas short selling yang merupakan upaya baru untuk menstabilkan pasar dan mencegah manipulasi saham.

Lanjar menambahkan Investor tengah menunggu data ekonomi Indonesia yaitu data pertumbuhan ekonomi Indonesia kuartal II 2015 yang akan dirilis besok (Rabu 5/8), yang hasilnya di prediksi melambat. Kondisi ini tercermin dari volume perdagangan yang tidak begitu ramai hari ini.

“Investor asing pun kembali mengurangi kadar transaksi dengan catatan net sell sebesar 531.81 Miliar rupiah pada perdagangan hari ini,” ujar Lanjar.

Secara teknikal IHSG masih terkonsolidasi menguat setelah candlestick yang masih membentuk bullish candle dan bertahan diatas support MA7 meskipun ditutup melemah. Indikator Stochastic bergerak positif hingga mulai mencapai area overbought dengan Momentum yang terlihat masih lesu.

Lanjar memprediksi besok (Rabu 5/8) IHSG akan bergerak mixed cenderung mencoba menguat dengan range pergerakan 4.740 - 4.860.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×