kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bentoel Internasional (RMBA) bukukan rugi bersih Rp 83 miliar kuartal I 2019


Senin, 29 April 2019 / 21:36 WIB
Bentoel Internasional (RMBA) bukukan rugi bersih Rp 83 miliar kuartal I 2019


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bentoel Internasional Investama Tbk (RMBA) membukukan pendapatan Rp 5,04 triliun di kuartal I 2019. Pendapatan ini naik 10,04% dari pendapatan periode tahun lalu yang sebesar Rp 4,58 triliun.

Meski demikian, RMBA masih mencatatkan kerugian sebesar Rp 83,29 miliar atau turun 203% dari kerugian pada periode sama 2018 yang rugi sebesar Rp 252,39 miliar.

Mengutip laporan keuangan kuartal I 2019 yang dirilis di PT Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dirilis 26 April 2019 lalu,  RMBA juga mencatatkan kenaikan beban pokok pendapatan sebesar 2,37% year on year (yoy) menjadi Rp 4,31 triliun.

Pendapatan tersebut berasal dari pihak ketiga yang naik 4,43% yoy, dari Rp 4,28 triliun per Maret 2018 menjadi Rp 4,47 triliun per Maret 2019. Per kuartal I-2019, pendapatan dari pihak berelasi juga naik 86,93% yoy, dari Rp 305,01 miliar menjadi Rp 570,16 miliar.

Sementara itu, RMBA mencatat kenaikan total aset menjadi Rp 15,66 triliun atau naik 5,25% dibandingkan 31 Desember 2018 yang sebesar Rp 14,87 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×