Reporter: Emir Yanwardhana | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,49% pada perdagangan kemarin Kamis (2/2) menjadi 5.353,71. Menurut analis Asjaya Indosurya William Suryawijaya, penguatan ini masih menunjukan rentang konsolidasi yang belum berubah.
"Support masih cukup kuat bertahan, dan level resistance wajib ditembus," katanya (2/2). Hal ini masih menunjukkan kekuatan naik, namun belum terlihat membesar. Selama gerak IHSG belum bertahan di atas level resistance 5.376, maka potensi kenaikan juga masih terbatas dengan sentimen yang ada.
William memprediksi, IHSG berpotensi melemah terbatas dengan rentang level support 5.251 dan resistance 5.376 pada transaksi besok. Adapun saham-saham pilihan William adalah TLKM, JSMR, BBCA, BBNI, ADHI, ASII, AALI, HMSP, dan PTPP.
Sekadar tambahan informasi, pergerakan IHSG berbanding terbalik dengan bursa Asia. Mayoritas bursa Asia ditutup melemah. Pelemahan terbesar dialami indeks saham Jepang yang turun hingga 1% lebih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News