kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

ARII melepas seluruh sahamnya di Berau Bara Energi


Kamis, 16 Februari 2017 / 20:32 WIB
ARII melepas seluruh sahamnya di Berau Bara Energi


Reporter: Hasyim Ashari | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. PT Atlas Resource Tbk (ARII) bersama dengan anak usahanya PT Optima Persada Energi (OPE) akan menjual 100% sahamnya di PT Berau Bara Energi (BBI) kepada PT Andalan satria Permai.

Sekretaris Perusahaan Atlas Resource Lidwina S Nugraha menyampaikan, akta jual beli ini telah ditandatangani pada 13 Februari 2017 lalu. ASP membeli saham pada BEE yang dimiliki perseroan dan OPE dengan nilai seluruhnya sebesar Rp 50 miliar.

“Yaitu saham milik perseroan sebesar Rp 49,9 miliar dan saham milik OPE sebesar Rp 1 juta,” ujar Lidwina dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (16/2).

Transaksi ini tidak terdapat dampak yang signifikan terhadap kegiatan operasional perseroan. Dan ini juga tidak memberikan dampak pada operasional, hukum maupun kondisi keuangan atau kelangsungan usaha perseroan.

Hingga kuartal tiga 2016, pendapatan ARII sebesar US$ 10,2 juta angka ini turun dari pendapatan ARII pada tahun 2015 yaitu US$ 19,1 juta. Sementara rugi yang dialami perseroan mengalami penurunan dari US$ 17,7 juta pada 2015 menjadi US$ 12,1 juta. Hal ini dipicu tingginya beban pokok pendapatan yaitu US$ 15,2 juta pada 2016 dan US$ 28,5 juta pada 2016. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×