Reporter: Yoliawan H | Editor: Handoyo
Muhammad Alfatih, Analis Samuel Sekuritas mengatakan, saat ini ambisi BUMN cukup besar terutama bagi percepatan proyek infrastruktur. Tentu ini memerlukan dana yang tidak sedikit sehingga wajar saja jika utang ikut membengkak.
“Harus dicari sumber lain, sebelumnya dari utang bank asumsinya terlalu optimis. Jadi dengan adanya EBA cukup baik untuk merubah struktur utang,” ujar Alfatih.
Alfatih menambahkan, seperti WSKT yang sudah memiliki kontrak cukup banyak dan jangka panjang, membutuhkan skema pendanaan yang jangka panjang dan sesuai, dan KIK EBA bisa jadi solusi pendanaan.
Ini merupakan penyelesaian utang dengan proyek mereka yang jangka panjang san di sisi lain ini untuk mengganti utang jangka pendek yang belum bisa terbayar. Dengan skema ini akan menutupi skema utang jangka pendek mereka.