kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penurunan indeks sektor tambang paling mini


Kamis, 05 Oktober 2017 / 22:04 WIB
Penurunan indeks sektor tambang paling mini


Reporter: Dede Suprayitno | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,83% ke level 5.901,91 pada Kamis (5/10). IHSG turun dari level tertinggi sepanjang masa. 

Seluruh sektor melemah. "Pelemahan hari ini sektoral mining yang posisinya paling buncit dibandingkan dengan sektoral lainnya karena penguatan dari ADRO, PTBA, DOID dan ITMG," ujar Kevin Juido Kepala Riset Paramitra Alfa Sekuritas.

Beberapa saham tambang batubara yang justru menguat misalnya PT Tambang Batubara Bukit Asam (PTBA) naik 1,64%, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik 1,01%, PT Adaro Energy Tbk (ADRO) naik 0,27%, PT Indika Energy Tbk (INDY) naik 6,91%, dan PT Petrosea Tbk (PTRO) naik 4,95%.

Kevin menambahkan, meskipun ada pertumbuhan pada emiten batubara, indeks sektoral tambang masih turun 0,16%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×