kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,56   -6,79   -0.73%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Moody's sematkan peringkat Baa3 pada surat utang Pelindo III


Selasa, 24 April 2018 / 17:37 WIB
Moody's sematkan peringkat Baa3 pada surat utang Pelindo III
ILUSTRASI. Pelindo III Lakukan Sertifikasi Untuk Pekerja


Reporter: Aulia Fitri Herdiana | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga pemeringkat Moody's Investor Service memberikan peringkat Baa3 kepada PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III sebagai penerbit surat utang senior senilai hingga US$ 1 miliar.

Peringkat Baa3 pada Pelindo III menggambarkan penerapan metodologi Moody's yang telah diterbitkan pada Agustus 2017. Secara khusus, Moody's telah menggabungkan kualitas kredit mandiri perseroan atau ba1 untuk baseline credit assessment (BCA) serta penilaian Moody's terkait dukungan kredit pemerintah Indonesia.

"Ba1 untuk BCA perusahaan ditopang oleh posisi dominan di Indonesia Tengah dan Indonesia Timur, dan kondisi makroekonomi yang menguntungkan Indonesia," ucap Spencer Ng, Wakil Presiden dan Analis Senior Moody dalam keterangan resminya Selasa (24/4). 

Pada waktu bersamaan, Ba1 untuk BCA juga menjadi faktor material dalam ekspansi Pelindo III yang mencapai Rp 21 triliun atau lebih dari 80% aset Pelindo III.

Pendorong utama kinerja keuangan Pelindo III selama dua-tiga tahun ke depan ialah tingkat pengeluaran modal perusahaan yang sebenarnya. 

Pengeluaran ini nantinya akan menentukan ukuran dan waktu pengajuan utang tambahan. Pelindo III tercatat memiliki rekam jejak penyerapan anggaran belanja modal di bawah batas yang ditetapkan, hal ini dinilai Moody's dapat menghasilkan kinerja keuangan yang lebih baik dalam waktu dekat.

Moody menegaskan tidak mungkin meningkatkan peringkat Pelindo III mengingat program rencana pembelanjaan modal yang besar. Namun, baseline credit assessment perseroan dapat ditingkatkan jika mempertahankan profil keuangan yang solid, yang diukur dengan utang di atas 10%-12% setelah menambahkan utang tambahan untuk belanja modal yang direncanakan. Selain itu, Pelindo III juga harus disiplin mengeksekusi proyek yang dikelola.

Peringkat Pelindo III dapat turun jika kualitas kredit perusahaan memburuk yang diakibatkan peraturan yang tidak menguntungkan sehingga posisi keuangannya terganggu, erosi pangsa pasar dominan dengan tekanan yang meningkat pada margin keuntungan serta overruns cost pada belanja modalnya.

Baseline credit assessment dan peringkatnya dapat berada dibawah tekanan jika kredit konsolidasinya melemah sehingga utang turun dibawah 6-8% atau cakupan cash interest-nya turun 1,5-2,25 kali secara kontinyu.

Sementara, penurunan peringkat sovereign rating atau perubahan dalam tingkat kepemilikan pemerintah serta nkebijakan yang mendukung terhadap industri pelabuhan dapat mendorong peninjauan peringkat Pelindo III.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×