kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kekuatan dollar AS atas rupiah melonggar


Selasa, 24 Oktober 2017 / 10:16 WIB
Kekuatan dollar AS atas rupiah melonggar


Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah menguji kekuatan menjelang akhir bulan kesepuluh ini. Selasa (24/10) pukul 10.06 WIB, nilai tukar rupiah menguat ke level Rp 13.526 per dollar Amerika Serikat (AS) di pasar spot.

Meski masih di atas level Rp 13.500, kurs rupiah ini menguat 0,12% ketimbang posisi hari sebelumnya di angka Rp 13.543 per dollar AS. Penguatan nilai tukar rupiah di pasar spot ini sejalan dengan penguatan mata uang Asia terhadap greenback.

Pada kurs tengah Bank Indonesia, nilai tukar rupiah pun menguat ke posisi Rp 13.529 per dollar AS. Kemarin, rupiah masih berada di angka Rp 13.535 per dollar AS.

Salah satu penyebab penguatan nilai tukar rupiah adalah pelemahan dollar AS. Indeks dollar yang mencerminkan nilai tukar dollar AS terhadap mata uang utama dunia, terkoreksi ke angka 93,74 dari hari sebelumnya 93,94.

Kemarin, indeks dollar menyentuh level terkuat sejak 5 Oktober 2017. Penguatan dollar AS dipicu oleh lolosnya rencana anggaran 2018 di senat AS. Ini merupakan langkah awal reformasi pajak yang diajukan oleh Partai Republik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×